Halo anak-anak yang hebat, Bulan Mei kita memperingati bulan Maria dan anak-anak diharapkan dapat mengikuti doa rosario setiap hari dari tanggal 1 sampai 31. Di sekolah anak-anak dikenalkan tentang siapa itu Bunda Maria, bagaimana cara berdoa rosario dan apa saja doa yang diucapkan dari setiap butir rosario. Kami berdoa bersama di depan goa Maria di halaman sekolah, anak-anak sangat antusias dan berdoa dengan sungguh-sungguh.


Doa rosario dapat dilakukan dimana saja ya anak-anak, bisa dilakukan di rumah dan juga di gereja. Dengan berdoa rosario, anak-anak juga belajar untuk bergantian, belajar sabar menunggu giliran doa Salam Maria. Kalau di sekolah anak-anak berdoa bersama teman-teman, jika di rumah anak-anak dapat berdoa bersama keluarga.


Terima kasih anak-anak sudah bisa berdoa dengan sungguh-sungguh, semoga anak-anak tetap rajin berdoa ya, bukan hanya doa rosario tapi juga doa yang lain, misal doa Bapa Kami, Salam Maria, dan doa lainnya misal mendaoakan orang tua, saudara, teman dan lain-lain.

Hebat anak-anak dapat berdoa dengan sepenuh hati๐คฉ๐
Berdoalah yang rajin ya anak2…
Bunda Maria doakanlah kami anak-anakmu
Hebat
Anak2 TK Strada Nawar, rajinlah berdoa supaya kalian selalu diberkati Tuhan dan menjadi anak yang baik
Anak anak hebatt
Keren! Semoga kegiatan pembiasaan ini meneguhkan iman anak-anak. Amin ๐
Hebat sekali anak2 TK Strada Nawar